Photo by liburananak.com

About Taman Main Cipulir

Kampung Main Cipulir (KMC) bisa menjadi alternatif pilihan untuk berwisata kuliner,outbound, aktifitas olahraga ataupun sekedar bersantai dibawah teduhnya pohon-pohon yang ada ditengah Kota Jakarta.

KMC beralamat di Jl. Masjid Nurul Yaqin Gang H. Sairi No. 1A, RT. 05 / RW. 12 Grogol Selatan Kebayoran Lama RT.5/RW.12 Cipulir Kebayoran Lama Kota Jakarta Selatan Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Permainan-permainan yang ada di KMC dibuat sedemikian rupa sehingga bukan hanya aspek psikomotorik (fisik),peserta yang tersentuh, tetapi aspek kognisi (kemampuan berfikir) dan aspek afeksi ( emosi ) juga.

Namun tetap dikemas dalam suasana ceria dan fun, sehingga peserta mendapatkan sebuah pengalaman berpetualang yang dapat memacu semangat, keberanian serta mengasah kreatifitas peserta dengan mengikuti fun game yang ada.

Outbound dapat dimainkan oleh anak-anak ataupun orang dewasa, outbound juga terbukti dapat melatih team work,leadership, serta kreatifitas pesertanya.

KMC berada dilahan seluas +/- 3 Ha, Kampung Main Cipulir memberikan fasilitas antara lain Kolam Lumpur, Labirin, Outbound Anak, Outbound Dewasa, Flying Fox, Perahu, Fun Games, Camping Ground, ATV, Lesehan.

KMC juga akan memberikan layanan khusus untuk rombongan jika ada yang mengadakan acara atau kegiatan KMC, misalnya Camping, Arisan , Meeting dan kegiatan lainnya.

Kelebihan Kampung Main Cipulir dibandingkan tempat outbound yang lain adalah kelengkapan arena bermain dan benar - benar ditengah kota, sehingga kendala transportasi dan waktu dapat lebih diefisienkan serta kelelahan ditengah perjalanan dapat dihindari.

You need to Login or Register to post a review


Recommended Hotels & Restaurants


You need to Login or Register to ask a questions


You might also like this place

Download Our Apps